Heihoooo...
Sudah tanggal 19 Nov aja. Sekalinya cerita ga mau berhenti. Hufft bikin yang baca bingung. kehamilanku masuk bukan ke 9 nih. Belum cuti karena kurasa masih baik-baik aja dan inginnya lebih lam sama debay nanti setelah diluar.
Tanggal 27 Oktober lalu sempat USG 4D. ga bisa berbagi foto karena Flashisknya dirumah, seperti biasa debaynya kurang suka diliat wajahnya. seingatku dari awal dia terbentyuk dia tak pernah suka memperlihatkan wajahnya pada kami. hanya potongan-potongan kecil saja yang ditampilkannya. hahahaha.. misterius like a mother.
Aku tak mempersiapkan banyak hal untuk kelahirannya nanti, ga rempong banget gitu deh. ku kira jaman sekarang gampang lah kalau kurang dikit-dikit gampang dicari sudah dekat-dekat pula tempatnya. lagi pula sisi pelitnya muncul kalau beli yang tidak-tidak lalu tidak terpakai kan sayang. mubajir kalau orang betawi bilang. persiapan untukku pribadipun tidak banyak karena aku ingin lihat kesiapanku menghadapinya.
persiapan mental, seperti yang lain-lainnya inginnya persalinan secara normal tapi jujur malah malas olah raga, semoga di kuatkan untuk menjalani persalinan normal.
Aku baru cuti awal bulan, prediksi lahiran tanggal 4 :D semoga lancar hahahahahaha.. sudah banyak yang tanya sih kapan cuti lama bener ga cuti-cuti. :D
Hmm.. kado pertama untuk debaynya belum juga ketemu. masih ngambang semua. pucing aku suka ayahnya ga suka, ayahnya suka aku kurang sreg.. jadi tunggu beberapa hari lagi kali yah buat menetapkan hati
hal bisa ku katakan, mengandung memang sesuatu yang tak bisa dijelakan. Kehamilanku mungkin memang tak rewel tapi aku selalu sulit tidur, hingga bangun pun menjadi lebih siang. alibi :))
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Apa yang Anda Pikirkan